Pengetahuan ibu tentang perawatan kehamilan, persalinan, pasca salin dan perawatan bayi dapat mempunyai pengaruh positif terhadap antenatalcare. Melalui kelas ibu, ibu hamil dapat memperoleh informasi yang lengkap, jelas dan terstruktur tentang perawatan kehamilan, persalinan, pascasalin dan perawatan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kelas ibu hamil terhadap pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan dan mengetahui pengaruh pengetahuan ibu hamil tentang kehamilan terhadap frekuensi kunjungan antenatal care. Penelitian ini akan dilaksanakan Wilayah di Rumah Bersalin Harapan Kita Cijerah dan wilayah kerja Puskesmas Padasuka Kota Cimahi. Waktu Penelitian Bulan Maret s.d Juli 2011.Desain penelitian yang digunakan adalah quase eksperimen. Populasi pada penelitian ini adalah ibu hamil.